Postingan

Menampilkan postingan dari 2023

Hidup di Dunia Transaksional

  Oleh dr Prasarita Esti Pudyaningrum Siang itu terasa berat sekali, bagaimana tidak, saya berulang tahun, tapi jaga poli umum hanya sendiri dengan 1 perawat melayani 175 pasien dengan macam-macam keadaan. Yah benar, hari itu sedang dilakukan pendampingan akreditasi dalam menyiapkan akreditasi puskesmas. Kawan kawan lain hilang duduk manis menghadap petugas yang ditunjuk oleh Dinas Kesehatan mendengarkan bimbingan akreditasi. Saya bertanya dalam hati, bukankah saya juga memegang hal penting yah, bahkan saya salah satu PJ, tapi mengapa saya seperti dianak-tirikan. Singkat cerita, selama beberapa pendampingan saya tidak pernah mengikutinya karena harus “jaga gawang”. Pimpinan sepertinya merasa bagian saya tidak begitu penting dalam manajerial puskesmas, walaupun saya adalah salah satu PJ, maka tidak pernah diikutkan rapat sampai pendampingan akreditasi. Hati kecil saya berteriak: bagaimana jika aku keliru mengerjakan dokumen-dokumen ini? Bagaimana jika nanti salah semua malah mempermal